6 Rekomendasi Kuliner Khas Bali Unik dan Kaya Rasa

Bicara soal rekomendasi kuliner akan kurang rasanya jika belum membahas tentang rekomendasi kuliner khas Bali. Setelah sebelumnya Anda sudah dibawa untuk melihat rekomendasi kuliner khas Maluku maka sekarang giliran Bali yang jadi pembahasannya.

Bukan hanya terkenal akan wisatanya saja, Bali juga sangat terkenal dengan kulinernya. Tergolong kuliner yang ada di Bali sendiri sangat beragam. Penasaran? Langsung saja simak ulasannya di bawah ini.

Rekomendasi Kuliner Khas Bali

Beberapa kuliner khas dari Bali ini mungkin sebagian Anda sudah tahu karena memang cukup terkenal namun ada beberapa yang mungkin Anda juga belum tahu.

1. Ayam Betutu

rekomendasi kuliner khas bali

Rekomendasi kuliner khas Bali pertama dibuka dengan adanya Ayam Betutu. Sebagian dari Anda mungkin sudah tahu tentang kuliner yang satu ini. Ya memang makanan khas Gilimanuk ini sudah cukup terkenal bahkan di luar Bali. Ayam yang dimasak dalam kuah kaya akan rempah dalam waktu yang cukup lama membuat rasa yang khas dihasilkan. Salah satu kuliner yang tidak boleh Anda lewatkan jika memang sedang berkunjung ke Bali.

Ayam Betutu sendiri terkenal akan rasanya yang kaya akan rempah serta tekstur dari ayam yang juice dan lembut. Cocok sekali dinikmati dengan nasi panas. Masakan ini sudah banyak ditemui di wilayah Bali bukan hanya di Gilimanuk sebagai daerah asalnya saja. Ayam Betutu bisa masuk dalam list makanan Indonesia yang wajib Anda cicipi.

2. Lawar

rekomendasi kuliner khas bali

Masakan khas Bali selanjutnya ada Lawar yang merupakan olahan daging dengan campuran berbagai sayuran. Pada awalnya masakan yang satu ini hanya dibuat menggunakan daging babi namun seiring berjalannya waktu lawar bisa dibuat dengan berbagai jenis daging seperti ayam dan bebek. Rasa yang ditawarkan oleh masakan yang satu ini sudah jelas gurih, asin, dan segar karena dipadukan dengan sayur-sayuran. Rempah yang digunakan dalam masakan ini juga tergolong sangat banyak.

Anda bisa menemukan kuliner yang satu ini diberbagai daerah di Bali karena memang sudah sangat umum. Bisa jadi salah satu rekomendasi kuliner yang wajib dicoba baik itu lawar menggunakan daging babi maupun lawar yang menggunakan jenis daging lainnya.

3. Sate Lilit

rekomendasi kuliner khas bali

Sate Lilit jadi salah satu rekomendasi kuliner khas Bali yang tentu saja tidak boleh Anda lewatkan. Pasti banyak dari Anda juga yang sudah familier dengan nama dari masakan khas ini. Jadi berbeda dengan sate pada umumnya sate lilit dibuat dengan cara daging dicincang dan digiling lalu dililit dalam stik bumbu. Baru setelah itu daging mulai dibakar diatas bara api seperti sate pada umumnya. Rasa yang dihasilkan dari sate lilit sendiri cukup unik apalagi jika dibumbui dengan benar.

Jika Anda sedang berkunjung ke Bali maka kuliner khas yang satu ini wajib Anda coba. Tidak usah khawatir karena untuk menemukan sate lilit sangat mudah banyak rumah makan atau restoran menyediakannya. Bahkan Anda bisa menemukan lewat pedagang yang ada di pinggir jalan.

4. Nasi Campur

rekomendasi kuliner khas bali

Kuliner khas dari Bali yang terlihat biasa saja namun jangan salah karena rasanya berbeda dari nasi campur di daerah lain. Untuk nasi campur di Bali ini lebih menggunakan beberapa olahan dari Bali itu sendiri. Biasanya menggunakan suiran daging baik itu bebek, ayam, bahkan babi. Selain itu lauk sayurnya juga cukup beragam dan disajikan dengan tambahan telur rebus dan ada juga yang menggunakan sate lilit. Soal rasa cukup unik dan kaya karena banyaknya perpaduan di sana.

Sederhana namun rasa yang dihasilkan sangat kaya dan wajib Anda coba. Untuk hidangan ini sangat mudah ditemukan bahkan di warung-warung sederhana. Untuk harganya juga sangat murah meriah jadi Anda bisa menikmati hidangan yang lezat tanpa harus mengeluarkan banyak uang.

5. Sambil Matah

Rekomendasi kuliner khas Bali yang selanjutnya ada sambal matah. Memang bukan hidangan yang langsung makan namun sambil matah sendiri merupakan salah satu jenis sambal khas Bali yang sudah terkenal. Bahkan sekarang ini sambil matah bisa disajikan dengan berbagai hidangan lainnya. Anda sendiri sudah tidak asing dengan adanya sambal matah ini. Rasanya yang gurih, pedas, dan kaya menjadikannya cocok untuk menjadi hidangan pendamping.

Sambal matah sendiri sering dipakai sebagai tambahan di dalam nasi campur khas Bali. Jadi ketika Anda mencoba nasi campur Bali maka pasti akan ada sambal matah ini. Jika ingin merasakan rasa sambal matah yang otentik maka bisa langsung mencicipinya di Bali sebagai tempat asalnya.

6. Rujak Kuah Pindang

List terakhir di rekomendasi kuliner khas Bali ada rujak kuah pindang. Dari namanya saja Anda sudah bisa melihat yang unik dari kuliner ini. Rujak dengan kuah pindang adalah masakan khas yang rasanya cukup unik. Jadi rujak disini tidak menggunkan bumbu pada umumnya melainkan menggunakan bumbu kuah pindang yang dimasak dengan rasa pedas. Anda sudah bisa membayangkan betapa unik rasa dari kuliner yang satu ini.

Rujak kuah pindang sendiri merupakan masakan khas yang biasanya dimakan sebagai camilan. Anda tetap akan menjumpai bahan-bahan buah rujak pada umumnya namun bumbu yang dipakai berbeda dari biasanya. Jika Anda penasaran dengan rasanya yang unik jangan lupa untuk mencarinya saat berada di Bali.

Mana dari rekomendasi kuliner khas Bali di atas yang paling menggiurkan? Tentu masakah khas nusantara sangat menarik dan menggoda lidah. Maka dari itu jika Anda ingin melihat informasi lain terkait masakan nusantara bisa langsung ke Hurlingham Culinary.